Home » , » PKS Unggul 6 Pilkada di Sulawesi Selatan

PKS Unggul 6 Pilkada di Sulawesi Selatan

Written By PKS KOTA PADANGSIDIMPUAN on Sabtu, 12 Desember 2015 | 22.19

MAKASSAR – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sukses meraih suara terbanyak di sejumlah wilayah se-Provinsi Sulawesi Selatan pada Pilkada 9 Desember 2015 lalu. Untuk sementara, PKS memenangkan 6 dari 11 Pilkada.

"Alhamdulillah, dari 7 target menang pilkada, 6 yang menang. Semoga hasilnya tidak ada perubahan sampai di KPU,” kata Ketua DPW PKS Sulawesi Selatan, Mallarangan Tutu di Makassar, Jumat (11/12).

Mallarangan berharap PKS juga sukses memenangkan Pilkada Gowa. “Kami sebagai partai pengusung Wattunnami berharap agar proses rekap suara di kecamatan hingga di KPU berjalan dengan baik, jujur, dan adil,” harapnya.

Menurut Mallarangan, kader-kader PKS akan tetap konsisten mengawal pembangunan daerah pasca Pilkada.

"PKS akan konsisten membersamai cabup terpilih dalam membangun daerahnya. Sesungguhnya pekerjaan partai pengusung belum selesai, pekerjaan membangun daerah menanti kebersamaan kita," ujarnya.

Kepada pasangan calon yang menang, Mallarangan berpesan agar tetap waspada dan tidak lengah menjaga suara hingga perhitungan di KPU selesai. Sedangkan kepada pasangan calon yang belum ditakdirkan menang, ia berpesan untuk tetap bersabar, berlapang dada menerima kekalahan.

“Tiga kader kami yang maju di Maros, Lutra, dan Bulukumba sudah menyatakan lapang dada menerima kekalahan. Kami pun sudah menyampaikan selamat kepada pemenangnya,” tutur Mallarangan.

Sementara itu, Ketua Bidang Pemenangan Pemilu dan Pilkada (BP3) DPW PKS Sulsel, Sri Rahmi menyatakan kemenangan PKS di 6 daerah merupakan kemenangan bersama.

"Kemenangan 6 daerah ini adalah kemenangan bersama, kemenangan kolektif parpol pengusung, PKS intens membersamai proses pemenangan pilkada ini,” ujar Sri Rahmi. [pks.id]
Share this article :

0 komentar :

Posting Komentar



 
Support : Link | Link | Your Link
Copyright © 2017. DPD PKS KOTA PADANGSIDIMPUAN - All Rights Reserved